Ingin Lolos Ujian CPNS, Simak Trik Kerjakan Soal CPNS

trik cara mengerjakan soal skd cpns
Wisudawati terbaik tercepat Fak Tarbiyah UIN  Jogja 2018
Mutiara Guruku - Pegawai Negeri Sipil (PNS) sekarang menjadi pekerjaan dambaan bagi kebanyakan orang di Indonesia. 
Kenapa ?

YA...... karena gaji pokok dan tunjangan sebagai PNS sangat menjanjikan bahkan sampai hari tua. lalu bagaimana agar bisa menjadi PNS ?

Pemerintah mempunyai website sendiri kusus perekrutan CPNS yaitu sscn.bkn.go.id , dalam website tersebut pemerintah mengumumkan kapan dan bagaimana cara daftar jadi CPNS, maka seringlah pantau website tersebut.

Bagaimana langkah selanjutnya setelah daftar CPNS, tidak lain dan tidak bukan adalah menegerjakan soal TES CPNS yang sekarang ini dengan sistem Computer Asissted Tes  (CAT) atau tes berbasis online.

Dalam soal CPNS terbagi dalam dua kategori

Kategori pertama adalah Tes SKD ( Seleksi Kemampuan Dasar)

Kategori kedua adalah Tes SKB ( Seleksi Kemampuan Bidang)

Kategori lain seperti wawancara dan praktek itu tergantung instansi masing-masing dalam penerapan sistem penerimaanya.

Kunci dari Tes CPNS ini adalah kita harus lulus  SKD  tahun 2018 lalu untuk mencapai pasing grade harus mempunyai nilai 

Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) adalah 75 point

Tes Intelgensi Umum (TIU) adalah 80 point

Tes Karakteristik Pribadi (TKP) adalah 143 point

Tiga materi tersebut digabung menjadi satu sehingga total jumlah soalnya ada 100 yang berjenis pilihan ganda dengan point maksimal 500.

Ingin lolos ujian CPNS, simak Trik dan tips mengerjakan soal SKD dari saya yang Alhamdulillah tahun 2018 lalu lolos dalam seleksi CPNS 2018

1. Tentunya selalu berdoa dan belajar dengan tekun dan jangan mengeluh

2. Kerjakan Soal TKP terlebih dahulu, karena dari pengalaman kemarin banyak peserta yang gugur hanya karena nilai TKP kurang sedikit. Bahkan ada kasus nilai TWK 150 TIU 150 dan TKP 142 sebenarnya ini nilai yang sangat fantastis tetapi nilai ini tetap tidak lolos passing grade hanya karena TKP kurang 1 point.

3. Kerjakan 20 soal TWK  dari 35 nomor soal

4. Kerjakan 20 soal TIU dari 30 nomor soal yang dipastikan  TWK dan TIU ) benar selebihnya fokus pada TKP

5. Jangan berlama-lama berfikir dengan soal yang susah karena akan menyita waktu yang banyak.


Sebenarnya TKP itu tidak susah karena soal dan jawabanya menyangkut diri kita sendiri di lingkungan masyarakat maupun lingkungan kerja.

Setelah tes SKD lulus barulah kita menginjak ke tes SKB , dalam tes SKB ini rival kita dalam satu instansi yang dilamar, dan bukan lagi passing grade.

Itulah sedikit trik dan tips dari saya mengenai cara mengerjakan soal cpns, semoga bermanfaat .