PTK PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENDEKATAN TPACK MATERI IMAN KEPADA KITAB ALLAH PADA SISWA KELAS IV

PENELITIAN TINDAKAN KELAS (PTK) PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENDEKATAN TPACK MATERI IMAN KEPADA KITAB KITAB ALLAH PADA SISWA KELAS IV DI MI MUHAMMADIYAH KARANGMANGU DESA SELOMANIK KECAMATAN KALIWIRO KABUPATEN WONOSOBO TAHUN 2021/2022

Permasalahan yang menjadi latar belakang penelitian ini dilandasi oleh pengalaman peneliti mengajar selama lebih kurang 12 tahun, ternyata diperoleh temuan masih rendahnya motivasi dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak, terutama pada pokok bahasan iman kepada kitab-kitab allah SWT. Sehingga perlu adanya upaya untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa, melalui pendekatan pembelajaran TPACK.

Tujuan utama penelitian tindakan kelas ini adalah efektivitas pendekatan TPACK untuk meningkatkan hasil belajar dalam ruang lingkup iman kepada kitab-kitab Allah mata pelajaran akidah akhlak kelas IV di MI Muhammadiyah Karangmangu Desa Selomanik Kecamatan Kaliwiro Kabupaten Wonosobo.

Metode pengumpulan data yang di gunakan adalah observasi, wawancara, pengamatan partisipasif, dan dokumentasi. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus yaitu siklus 1 dan siklus 2 dengan rincian sebgai berikut :

Pada pra siklus, ketuntasan belajar siswa hanya mencapai 40% atau hanya 4 siswa yang memperoleh nilai di atas KKM.

Setelah dilaksanakan siklus I ketuntasan belajar meningkat 20% menjadi 60% atau 6 siswa dari 10 siswa memperoleh nilai di atas KKM.

Kemudian dilanjutkan pada siklus ke II terjadi peningkatan hasil belajar siswa sebesar 40% menjasi 100% atau 10 dari 10 siswa memiliki nilai di atas KKM.

Oleh karena ketuntasan belajar yang ditentukan oleh peneliti minimal 70% maka peneliti berkesimpulan bahwa penelitian tindakan kelas ini sampai siklus II dinyatakan berhasil dan tidak perlu dilanjutkan ke siklus ke III.

Berdasarkan penelitian tindakan kelas yang telah dilaksanakan pada siswa kelas IV MI Muhammadiyah Karangmangu yang dilaksanakan selama 2 siklus maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan pendekatan TPACK dapat meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas IV MI Muhammadiyah Karangmangu Tahun pelajaran 2021-2022. Dari hasil analisis data observasi yang dilaksanakan pada saat pembelajaran dengan menerapkan pendekatan TPACK terdapat peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I sampai siklus II.

Untuk download PTK secara lengkap klik link di bawah ini 

KLIK SAJA BOS dan GRATIS SEMOGA BERMANFAAT